Penanam Pisang


Penanam pisang

Menanam pisang bisa dikatakan menjadi tradisi keluargaku turun temurun, kakekku dikenal sebagai penanam pisang yang handal, karena setiap pisang yang ditanamnya selalu buahnya bagus-bagus, sedangkan nenekku lebih dahsyat, anak pisang yang diletakkan begitu saja, tumbuhnya bisa lebih bagus daripada yang sengaja ditanam. Begitu juga bagi bapak dan mamakku Mananam pisang adalah hal yang paling favorit bagi mereka,,Keduanya kadang terlihat seperti berkompetensi untuk menanam pisang sebanyak mungkin.Jika ayahku sudah menanam pisang lemak manis, mamakku menanam pisang ambon, Begitu seterusnya,Sampai disekeliling rumahku terlihat seperti  Istana Pisang. Tapi kebanyakan yang tertanam adalah pisang lemak Manis, ini bukan berarti bapakku menang, tapi mamak Cuma punya sdikit waktu dibanding bapakku untuk menanam pisangnya.
“Pisang itu banyak manfaatnya, kalo beli terus kan jadi banyak juga duitnya,  pisang juga mudah ditanam, enaknya nanam sendiri saja” kata bapak.
            Sekilas pisang memang tampak seperti buah-buahan yang kalah kelas dibanding buah-buahan yang lainnya. Jika dibanding apel, anggur, jeruk, memang pisang terlihat agak kurang ‘Lux’. Tapi sebenarnya, kandungan Vitamin yang terdapat di dalam buah yang identik dengan makanan monyet ini tak kalah jauh bermanfaat dibanding buah-buahan tadi. Pisang ternyata mengandung tiga Gula alami, yaitu Sukrosa, Glukosa,  dan Fruktosa. Selain itu pisang juga mengandung vitamin A, B1,C, serta Protein. Mantab kan?
Kata bapak, Pisang adalah tanaman buah berupa herba yang berasal dari kawasan di Asia Tenggara (termasuk Indonesia  termasuk Jambi termasuk didekat rumahku). Tanaman ini kemudian menyebar ke Afrika (Madagaskar), Amerika Selatan dan Amerika Tengah.
Bila sudah tiba musim pisang masak, terkadang dirumahku sampai kayak pasar pisang, kalo lagi lagi beruntung pisang tersebut sampai 3 jenis yang masak sekaligus, tentu ini akan membuatku betah dirumah, karena bisa makan pisang sepuasnya. Apalagi Pisang Ambon, pisang yang kalo masak berwarna hijau ini adalah pisang favoritku, wanginya, rasa nya, hmm.. lezat sekali. Dan semua makanan/camilan dirumah pasti berbau pisang, mulai keripik pisang, kolak pisang, sambal pisang (pernah dibuat mamak, tapi aku kurang suka, besoknya gak disambal lagi), bolu pisang, dll. Ya tapi kalo terlewat banyak yang masak, buah yang berasal dari species Musa spp ini tentu mampir juga ke tetangga-tet angga sebelah. Menyenangkan juga rasanya ikut memberikan tambahan Gizi dan Vitamin kepada tetangga. Hablumminannas.

Lalu, Mengapa masih malas menanam pisang. Sedangkan buahnya banyak manfaat dan mudah ditanam. Mamak selalu prihatin dengan mereka yang disekitar rumahnya memiliki halaman luas, tapi kosong tidak ditanami pisang,
“Daripada mamak beli setiap mau makan pisang mending duitnya ditabung, biar mamak bisa beli Iphone 4s, mamak bisa pesbukan, twitteran
“mamak ngerti opo mainne??” kataku.
            “embooh” mamakku ‘gguyu’.
 Hmmm.. suatu saat disamping mengembangkan tradisi menanam pisang aku juga harus menjadi “Super Banana Man” yaitu Superhero yang memakai kostum dengan aksesoris kulit pisang dan menggunakan buah pisang sebagai kekuatan dan  senjatanya. J

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Profil 'si cantik' Nozomi Sasaki